Friday, April 30, 2010

Masuk GerbangNya

Lirik lagu Masuk GerbangNya by Chapel Music - Album Here I Come

Saat ku masuk
Ke dalam gerbangMu
Melimpah hatiku
Dengan syukur

Ku bawa hidupku
Persembahkan padaMu
Se'gnap hatiku
MemujiMu

Reff:
Sorak sorai
Sorak sorai
Tuhan itu baik
Selamanya tak berubah
Kasih setiaMu

Sorak sorai
Sorak sorai
Tuhan itu baik
Selamanya tak berubah
Kasih setiaMu
S'lamanya

Ku Bersorak

Lirik lagu Ku Bersorak by Chapel Music -Album Here I Come

Tak ternilai kasihMu
Kau mati untukku
Kau berikanku hidup
Kau Tuhan peny'lamatku

Kucinta Kau selalu
Ku s'rahkan hidupku
Biar semua yang bernafas
Memuji namaM

Reff:
Ku bersorak
Ku bersuka
Dengan segenap hatiku
Ku puji Kau Tuhan

Ku bersorak
Ku bersuka
Dengan segenap kuatku
Ku puji Kau Yesus
Kau Allahku

Bridge:
Tiada yang sepertiMu
Hanya Kau yang ku mau
Ajaib kau Tuhan
Mulia namaMu

Bawa Daku

Lirik lagu Bawa Daku by Chapel Music - Album Higher Ground

Berada di dekatMu
Rasa tenang hatiku
Itu yang s'lalu kurindukan

Berada di baitMu
Menikmati cintaMu
Itu yang s'lalu ku dambakan
Itu yang s'lalu pulihkanku

Reff:
Bawa daku jauh
Tuk lebih lagi
Tinggal di hadiratMu

Angkat aku jauh
Lebih tinggi lagi
Tuk mendekat padaMu

Bapa yang Kekal

Lirik lagu Bapa yang Kekal
Diciptakan oleh Julita Manik

Kasih yang sempurna telah ku t'rima dariMu
Bukan karna kebaikanku
Hanya oleh kasih karuniaMu
Kau pulihkan aku
Layakkanku 'tuk dapat memanggilMu Bapa

Reff:
Kau b'ri yang ku pinta
Saat ku mencari
Ku mendapatkan
Ku ketuk pintuMu
Dan Kau bukakan
S'bab Kau Bapaku
Bapa yang kekal

Takkan Kau biarkan
Aku melangkah hanya sendirian
Kau selalu ada bagiku
S'bab Kau Bapaku
Bapa yang kekal

Hidup Bukan Untuk Sekedar Berlalu

Lirik lagu Hidup Bukan Untuk Sekedar Berlalu by Life Tree - Album Life Tree

Sekedar bertanya adanya
Benarkah terlintas di dalam hatimu
Ruang masa depan hidupmu
Yang harus Kau hadapi

Sekedar bertanya adanya
Adakah hidupmu untukNya
Jangan biarkan terhilang
Serahkanlah padaNya

Reff:
Hidup bukan untuk sekedar berlalu
Karna ada masa depan yang menunggu
Hidup yang diberi
Tuk kerjakan sesuatu
Hadapi yang datang
Jadilah pemenang

Temukan Dalam Hidupku

Lirik lagu Temukan Dalam Hidupku by Julita Manik - Album Indah pada WaktuNya

Temukan dalam hidupku
Segala yang Engkau sukai
Hatiku yang mengenalMu Tuhan
Ku tahu itu sukakan hatiMu

Temukan dalam hidupku
Yang Kau cari
Yang Kau rindukan
Hatiku yang menyembahMu Tuhan
Ku tahu itu senangkan hatiMu

Reff:
Ku rindu mengenalMu Tuhan
Lebih dalam lagi
Lebih dalam lagi
S'bab tiada dan takkan pernah ada
Allah sepertiMu
Kekal selamanya

Ku rindu menyembahMu Tuhan
Lebih dalam lagi
Lebih dalam lagi
S'bab tiada dan takkan pernah ada
Allah sepertiMu
Ku sembah s'lamanya

Satu Hati

Lirik lagu Satu Hati by SCWC - Album One Heart

Kau ciptakan kami berbeda
Suku dan bangsa
Namun dalam anugrah yang sama
Untuk memancarkan keindahan tubuh Kristus kepada dunia

Kau tempatkan kami berbeda
Sesuai talenta
Namun dalam panggilan yang sama
Untuk membagikan kes'lamatan kerajaan Surga di tengah dunia

Reff:
Biar kami mengasihi dalam satu hati
Maka s'gala perkara
Mampu kami atasi
Biar kami melayani dalam satu tujuan
Segala kemuliaan
Hanyalah bagiMu Tuhan

Bridge:
Roh Kudus jadikan kami satu
Seperti Bapa dan Yesus satu

Pentingnya Musik

Musik yang benar itu luar biasa penting karena mempengaruhi hadirat Tuhan dan gerakan Roh Kudus. Pujian dan penyembahan yang diurapi mendatangkan suatu pewahyuan tentang Allah yang dapat mengubah kita untuk menjadi seperti Dia. Pujian dan penyembahan yang diilhami oleh Roh dapat melepaskan karunia-karunia rohani dan mendatangkan kelepasan, kesembuhan, dan nubuat untuk memberikan petunjuk. Musik yang benar adalah sebuah kunci agar terjadi kebangunan rohani dan pertumbuhan gereja. Allah menciptakan musik, itu adalah sebagian dari diri-Nya. Surga sendiri dipenuhi dengan musik. Musik yang benar dan penyembahan yang murni menyiapkan kita untuk masuk ke surga dan kekekalan. Penyembahan yang murni juga menjaga kita agar tetap berada di dalam jalur yang benar dan memampukan kita untuk menembus sasaran dalam kehidupan kita.



Musik adalah bagian yang tidak terpisahkan dari kerajaan Allah dan kerajaan setan


Musik memiliki kuasa yang luar biasa dan dapat menggerakkan kita ke dalam dua arah. Kita banyak dipengaruhi oleh musik dan karena itu musik yang kita dengarkan haruslah kudus. Allah menghendaki agar Ia dikelilingi dengan pujian, penyembahan, dan kekudusan (Mazmur 96:9). Apakah musik yang kita dengarkan sudah menggenapi kehendak Allah ini? Apakah musik kita menyukakan Tuhan dan menarik kita lebih dekat kepada-Nya? Ada suatu serangan yang besar dari Setan dalam bidang musik dan ini menerobos masuk ke dunia gereja. Apakah kita telah kehilangan kemampuan untuk membedakan serta kepekaan kita dalam bidang musik dan penyembahan? Kondisi rohani gereja dalam sejarah selalu bergantung pada kondisi musik, pujian, dan penyembahannya!


Mujizat-mujizat besar dan kelepasan bagi orang-orang untuk menemukan keselamatan datang bersama musik yang benar


Sebagaimana telah kami katakan, musik yang benar mendatangkan kesembuhan, kelepasan dari ikatan-ikatan, dan roh nubuat (baca 1Samuel 16:23; 2Raja-raja 3:15-16). Selama Zaman Kegelapan, Gereja Katholik melarang nyanyian. Akibatnya, seluruh kehidupan serta kesukaan lenyap dan kemurtadan mulai masuk. Martin Luther bukan saja memulihkan kebenaran tentang pembenaran oleh iman, melainkan juga mengembalikan dan nyanyian ke dalam gereja. Hidup baru dan sukacita muncul kembali dengan adanya kebangkitan musik dan nyanyian. Luther sendiri berkata, "Selain teologi yang benar, tidak ada yang lebih penting daripada musik dan penyembahan." Kebangunan rohani di bawah pimpinan Wesley bersaudara disertai dengan enam ribu hymne baru. Wesley bersaudara mendorong jemaat mereka untuk menyanyi dan mengungkapkan sukacita keselamatan mereka dengan nyanyian pujian dan penyembahan. Kesehatan Gereja di dalam sejarah selalu berkaitan dengan kualitas musik dan penyembahannya.


Musik berasal dari Allah
Allah mencintai musik dan di sekeliling diri-Nya penuh dengan pujian, penyembahan, dan kekudusan (Wahyu 4:8-11). Lucifer diciptakan Allah untuk memimpin koor-koor di surga. Nada-nada surgawi itu agung dan megah; tetapi kemudian terdengar nada-nada sumbang, suatu nada yang aneh muncul, suatu not baru yang menyuarakan depresi timbul. (Kebanyakan musik Setan dimainkan dalam sebuah kunci minor.) Perubahan dalam musik Lucifer timbul karena adanya perubahan dalam hubungannya dengan Allah. Pemberontakan telah masuk ke dalam dirinya. Setan tidak kehilangan kemampuan musikalnya ketika ia jatuh ke dalam dosa. Kini ia menggunakan kemampuan- kemampuannya untuk merusak musik dan memalingkan manusia dari Allah dengan musik. Semua kemampuan berasal dari Allah. Untuk apa kita menggunakan kemampuan-kemampuan kita itu bergantung kepada diri kita sendiri? Akan kita gunakan untuk apakah kemampuan-kemampuan musikal kita?


Tidak ada satu pun alat musik yang jahat


Jika alat-alat musik digunakan dengan benar, maka alat-alat tersebut akan memuliakan Allah. Raja Daud membuat banyak alat musik di bawah petunjuk Allah (1Tawarikh 23:5; 2Tawarikh 7:6; 29:26-27; Nehemia 12:36). Di surga ada banyak alat musik seperti terompet, sangkakala, dan alat musik gesek. Yang jahat bukanlah alat musiknya, melainkan bagaimana orang memakai alat musik itu. Ia dapat menggunakan penyembahan yang benar -- 149 alat musik itu untuk kebaikan atau kejahatan. Orgen, piano, terompet, dan suling semuanya diterima oleh banyak orang percaya, namun semua ini pun dapat menjadi alat musik Setan bila orang yang memainkannya tidak dikuduskan bagi Allah. (Kita harus menghindari adanya suatu musik yang berbau dunia di dalam gereja kita, dan sebaliknya menciptakan suatu musik yang mencerminkan orkestra penyembahan di surga.)


Kadang-kadang, sebuah gereja kekurangan kebebasan di dalam Roh karena legalisme atau tradisi denominasinya. Di beberapa gereja alat-alat musik tidak boleh dimainkan. Beberapa bentuk pengungkapan kegembiraan yang besar dan bersuka di hadapan Tuhan dipadamkan. Ini dapat menghentikan aliran Roh Kudus, karena musik dan penyembahan berkaitan langsung dengan aliran Roh. Kaum Puritan pada zaman dahulu memecat anggota-anggota gereja dan menghina orang-orang yang menyanyi. John Calvin percaya bahwa seluruh tata ibadah Perjanjian Lama sudah tidak terpakai lagi, termasuk semua alat musik. Setelah tahun 70 Masehi, kaum Farisi melarang nyanyian-nyanyian, alat musik tabuh, klarinet, dan alat-alat musik lainnya, serta berkata bahwa semuanya itu jahat karena para penyembah berhala pun menggunakannya. Kaum Farisi bersikap sangat tegas terhadap penggunaan alat-alat musik ini. Roh Farisi yang sama dapat menghentikan aliran Roh dalam gereja-gereja pada masa kini.


Kadang-kadang, pembatasan-pembatasan yang tidak perlu diberlakukan bagi jemaat gereja karena para pemimpinnya takut jemaatnya larut dalam perasaan-perasaan mereka. Perasaan-perasaan itu sendiri tidak jahat jika tunduk kepada Roh Allah. Allah sendiri memiliki perasaan- perasaan dan kita diciptakan menurut gambaran-Nya. Kita bisa saja lari dari satu titik ekstrim ke titik ekstrim lainnya dari terlalu larut dalam perasaan menjadi tanpa perasaan. Keduanya itu salah. Kita harus mendapatkan keseimbangan yang kudus. Beberapa gereja meluaskan perasaan yang berlebih-lebihan, sedangkan beberapa gereja lainnya hanya sedikit mengikuti perasaan atau tidak memakai perasaan sama sekali. Ada musik yang mengungkapkan perasaan, dan ada juga musik yang menimbulkan perasaan-perasaan yang meletup-letup. Kita sebaiknya tidak memperbolehkan yang terakhir.

Musik adalah penyembahan


Musik akan menghasilkan penyembahan yang baik atau buruk, bergantung pada jenis musiknya. Setan memakai musik untuk menjauhkan manusia dari Allah dan mendekatkan mereka kepadanya, dengan suatu urapan palsu. Musik memainkan sebuah peranan yang tidak dapat diabaikan dalam penyembahan kepada Nebukadnezar dan patungnya (lihat Daniel 3:1-18), dan itu akan diulangi dalam penyembahan kepada Setan dan Antikris di zaman kita (Wahyu 13:4,8). Kerinduan Setan yang terbesar adalah penyembahan kepada dirinya dan ia memakai musik untuk mencapai hal itu.
Musik rock adalah salah satu alat terampuh yang dimiliki Setan untuk membawa manusia ke dalam ikatan. Sampul depan di album musik rock sekuler dengan jelas memperlihatkan bahwa sumbernya berasal dari Setan. Musik dikenal dari buah yang dihasilkannya. Musik rock dihubungkan dengan budaya memberontak. Jika Saudara membiarkan anak- anakmu mendengarkan musik rock, maka mereka akan memberontak terhadap Allah dan Saudara. Musik rock juga dikaitkan dengan amoralitas, obat bius, dan spiritisme (kepercayaan bahwa arwah orang mati berkomunikasi dengan orang hidup melalui perantara). Roh jahat yang bekerja melalui seorang artis rock akan masuk ke dalam mereka yang rohnya terbuka terhadap penyembahan seperti ini. Musik itu adalah penyembahan! Apa yang kita sembah?


Bahan diedit dari sumber:
Judul Buku : Kekristenan Sejati
Judul Artikel: Pentingnya Musik
Penulis : Paul G. Caram
Penerbit : Voice of Hope, Jakarta, 2004
Halaman : 147 - 150

Wednesday, April 28, 2010

Sampai Kekekalan

Lirik lagu Sampai Kekekalan by Life Tree - Album Life Tree

MengenalMu adalah anugerahku
MemilikiMu adalah pilihanku

Dalam apapun
Kau ada di dalamku
Dan Engkaulah
Yesus yang ku hidupi

Reff:
Tak pernah ku takut
Tak pernah ku goyah
S'bab Kau bersamaku
S'bab Kau besertaku


Tak pernah ku bimbang
Tak pernah ku ragu
S'bab Kau bersamaku
Sampai kekekalan

Takkan Kuberdiam

Lirik lagu Takkan Kuberdiam by Life Tree - Album Life Tree

Pujian di hatiku
Hanya untukMu
Nyanyian di jiwaku

Hanya milikMu

Dan hatiku bersuka
S'bab kehadiranMu
Yesus sukacitaku


Reff:
Takkan ku berdiam
Tuk memujiMu
Takkan ku berhenti
Tuk menari bagiMu

Dalam kesesakkanku
Ku bernyanyi bagiMu
S'bab Engkau sukacitaku

Bridge:
Yesus Kau kekuatanku
Yesus Kau hiburkanku
Yesus Kau sukacitaku
Selamanya, Selamanya

Tips untuk Pemusik di Gereja

Berikut adalah Tips-tips yang saya baca dari http://gema.sabda.org/node/1916 untuk para pelayan Tuhan di bidang musik dalam mengiringi pujian dan penyembahan di dalam gereja. Semoga Memberkati!

  1. Berlatih sebelum memainkan lagu tersebut. Yang ini jelas harus dilakukan, sekalipun kita sudah sangat menguasai lagu tersebut dan sudah berulang kali memainkan/menyanyikannya.
  2. Kenali dahulu karakter lagu. Hal ini berarti kita harus melihat dahulu siapa pencipta lagu itu, di mana dan dalam suasana apa dia diciptakan (konteksnya). Hal ini akan membantu pemusik untuk memainkan ‘suasana’ musik yang benar sehingga dalam mengiringi lagu tersebut pun penguh penghayatan.  
  3. Perhatikan dinamika lagu tersebut! Hal ini harus benar-benar diperhatikan supaya tidak salah pada saat memainkan tempo/intronya. Jika belum tahu lagunya, cari tahu dulu supaya tidak membuat malu jika kita sok tahu.
  4. Perhatikan birama lagu. Jangan mainkan lagu berbirama 3/4 dengan birama 4/4.
  5. Mainkan lagu sesuai dengan nada dasar yang telah diberikan. Tetapi jika Anda orang yang sudah mahir, tentu sudah tahu jika akan menggannti nada dasar suatu lagu dan disesuaikan dengan kondisi jemaat.
  6. Berikan ‘nafas’ pada intro lagu. Jemaat akan lebih mengerti dengan otomatis kapan dia harus mulai bernyanyi ketika pemusik memberi ‘nafas’ pada intro. Artinya, ada bagian yang dimainkan melambat ketika intro akan berakhir dan jemaat akan mulai bernyanyi. Hal ini akan memberi tanda kepada jemaat di mana mereka harus mulai bernyanyi. Berikan juga ‘nafas’ pada bagian interlude dan ketika akan memulai ayat yang baru. Karena itu, iringan yang menggunakan music box akan lebih sulit untuk diikuti Jemaat, karena mereka sulit untuk tahu tahu kapan harus mulai bernyanyi.
  7. Jangan terpengaruh dengan jemaat. Kadang-kadang Jemaat bernyanyi lebih lambat atau lebih cepat dari tempo yang kita mainkan. Usahakan untuk tetap setia pada tempo yang kita mainkan. Kalau memang sudah terbawa, mainkan kembali tempo yang benar di bagian interlude, agar Jemaat dapat mendengar kembali dinamika yang benar.
  8. Jangan korupsi nilai not. Mainkan not yang bernilai 3 ketuk sebanyak 3 ketuk juga. Banyak pemusik gereja yang mengkorupsi harga not dan memainkannya lebih cepat dari yang seharusnya.
  9. Apabila memungkinkan, penggunaan alat musik yang lain di luar piano dan organ seperti tifa, rebana, tamborin, gitar dapat digunakan untuk menambah variasi iringan. Penggunaan alat-alat musik ini juga harus melihat konteks lagu. Menggunakan tifa untuk lagu “Tabuh Gendang” akan lebih sesuai daripada lagu “Sungguh Lembut Tuhan Yesus Memanggil”. Tidak semua Gereja terbuka bagi hal ini, karenanya konsultasikan dahulu dengan Majelis Gereja.
  10. Hal yang terakhir dan yang tidak kalah pentingnya adalah meminta bimbingan Tuhan sebelum mulai mengiringi nyanyian Jemaat. Ingatlah bahwa kita bermain musik untuk mengiringi Jemaat bernyanyi memuji Tuhan, dan bukan bermain musik di tempat-tempat umum lainnya. Selain itu, hal ini akan membantu pemusik lebih tenang dan percaya diri.
Tuhan berkati!

Pemanasan Suara sebelum pelayanan

Ini ada artikel yang saya dapatkan dari website:
http://r0ch4.wordpress.com/2009/01/09/pemanasan-sebelum-manggung/

Semoga bisa membantu teman-teman untuk pemanasan suara sebelum memimpin pujian atau menjadi singer/choir di gereja.

vokal adalah instrumen yang sangat unik, dan instrumen vokal bukan cuma pita suara kamu aja, tapi termasuk diafragma, lidah, juga resonance bodynya adalah muka.

hati2 memperlakukan vokal kamu. suara metal boleh2 aja asal kita sadar betul bahwa itu hanyalah efek. banyak penyanyi rock yang harus operasi karena timbul nodal di tenggorokannya.


nodal adalah daging yang tumbuh akibat resistance terhadap paksaan. jadi kalo kamu nyanyi dipaksa terus-menerus, bisa tumbuh nodal. jadi pemanasan itu penting, bukan biar suara lo bagus aja, tapi buat keselamatan vokal kamu. karena vokal kamu adalah asset yang sangat berharga pemberian Tuhan.


cara pemanasan yang simple, nyanyi aja pelan2 major scale (do re mi dst.) naik turun. atau hanya naik ke 5th (sol) turun lagi. jangan pernah paksain sampe tinggi2, nanti kalo suara udah panas, rangenya otomatis bakal nambah sendiri kok.

untuk pemanasan diafragma, nyanyi do re mi re do, dengan “HO” jadi ho ho ho ho ho dan rasakan bagaimana diafragma lo memberi penekanan untuk power.

Tuhan memberkati

Thursday, April 22, 2010

Dia Baik

Lirik lagu Dia Baik by Julita Manik - Album Indah pada WaktuNya

Bait 1:
Terpujilah Tuhan Allah Bapa kita
Dia baik
Dia berkati kita dengan limpahnya
Dia baik

Terpujilah kasih karunia-Nya
Mulia bagi kita
Di dalam Yesus Kristus
Selamanya

Reff:
Bukan kebaikanku
Bukan perbuatanku
Tapi kasih karuniaMu yang s'lamatkan aku


Bukan kebenaranku
Bukan kekuatanku
Tapi kasih karuniaMu di dalam hidupku

Dia baik

Bait 2:
Dia memilih kita
Dalam Kristus Yesus
Dia baik

Menjadi anak-Nya
Sesuai kehendakNya
Dia baik

Terpujilah kasih karunia-Nya
Mulia bagi kita
Di dalam Yesus Kristus
Selamanya

Indah pada WaktuNya

Lirik lagu Indah pada WaktuNya by Julita Manik - Album Indah pada WaktuNya


Bait1:
Ada waktu tuk berduka
Ada waktu tuk bersuka
Ada waktu tuk berdiam
Ada waktu tuk berkata


Namun di atas s'galanya
Ku tahu Allahku bekerja
Mendatangkan kebaikan
Bagi yang mengasihi-Nya


Reff:
Mungkin tak ku pahami
Apa yang kini aku alami
Namun ku tahu pasti
Kasih Allahku takkan berhenti


Kan ku s'rahkan semua
Pergumulanku padaMu Yesus
Karna ku tahu pasti
Semuanya kan jadi indah pada waktuNya


Bait 2:
Di saat yang kualami
Tak s'perti yang kuingini
Di saat tiada jawaban
Mengapa harus terjadi

Namun di atas s'galanya
Ku tahu Allahku bekerja
Mendatangkan kebaikan
Bagi yang mengasihi-Nya

Di Batas Kekuatanku

Lirik lagu Di Batas Kekuatanku by Julita Manik ft Patudu Idol - Album Indah pada Waktunya

Kekuatanku hanya Kau Tuhan
Harapanku hanya Kau Tuhan
Saat badai datang menggoncang
Tak goyahku bersama-Mu Tuhan

Tak mampuku tanpa-Mu Tuhan
Sungguh tak kuatku tanpa-Mu Tuhan
Pegang erat tanganku Tuhan
Jangan pernah Kau lepaskan

Reff:
Hanya Engkau membuatku dapat bertahan
Hanya Engkau yang selalu ku andalkan
Saat aku ada di batas kekuatanku
Kekuatan janji-Mu memulihkan hidupku

Wednesday, April 21, 2010

Ku Dib'ri Kuasa

Lirik lagu dan Chord lagu Ku Dib'ri Kuasa by True Worshippers - Album God is our Victory

G                                Em
Ku dib'ri kuasa dari Raja mulia
C                G/B        Am             D

Menaklukkan musuh di bawah kakiku


G                         Em
Ku pakai kuasa dari Raja mulia
       C           G/B 
Bila Allah ada bersamaku
         Am          D
Siapa jadi lawanku


Reff:
              G
Sungguh besar Kau Tuhanku
            Em
Engkau perisai hidupku
           C                G/B
Ku berdiri dengan iman
          Am                D
Iman dalam Yesus Tuhan
                   G            
Kau yang memb'ri kemenangan
             Em
Ku bersorak merayakan
            C                    D          G
Terpujilah Engkau Raja s'gala raja

Tuhan yang Hidup

Lirik lagu Tuhan yang Hidup by True Worshippers - Album God is our Victory

Surga terbuka memb'ri kuasa

Membuatku dapat berkata
Tuhan yang ku sembah
Tak pernah meninggalkan
Dia s'lalu ada besertaku


S'gala perkara dapat kutanggung
Di dalam Dia kekuatanku
Tuhan yang kusembah
Tak pernah meninggalkan
Dia bangkit untuk membelaku


Reff:
Kau Tuhan yang memb'rikanku hidup
Kau Tuhan yang teguhkan langkahku
Kau Tuhan yang memegang tanganku


Ku pastikan hidupku hanyalah untuk menyembahMu
Ku nyatakan Engkaulah Tuhan yang hidup

Hanya di Dalam Nama-Nya

Lirik lagu Hanya Di Dalam NamaNya by True Worshippers - Album God is our Victory

Bait 1:

Firman terangi jalanku
P'risai iman di s'tiap waktu
Lindungiku dari s'gala

Tak pernah kuragu karna Dia bersamaku
Setia menjaga dengan kuasa mulia


Reff:
Hanya di dalam nama-Nya

Yesus Dia sumber pengharapan
Di s'panjang hidupku


Hanya di dalam kuasa-Nya
Pasti tersedia kemenangan
Bagiku s'lama-lamanya


Bait2:
Kebenaran yang bebaskan
S'lalu brikanku kekuatan
Hadapi s'gala tantangan


Tak pernah ku ragu karna Dia bersamaku
Setia menjaga dengan kuasa mulia
Bridge dan Coda:
Dalam nama-Nya ada pengharapan
Dalam kuasa-Nya kemenangan

Seperti Bintang

Lirik lagu Seperti Bintang by Life Tree - Album Life Changing

KemurahanMu padaku
Tak berubah

Tak terhingga


KebaikanMu padaku
S'lalu nyata di langkahku


Bahkan duniapun melihat
DahsyatMu dalamku
Kau hidupkan s'tiap jalanku
Dan jadikanku


Reff:
Seperti bintang di tengah malam

Seperti terang dalam keg'lapan
Ku mau britakan
Ku mau nyatakan
Yesuslah Tuhan atas s'galanya

Takkan Melebihi Kekuatanku

Lirik lagu  dan Chord lagu Takkan Melebihi Kekuatanku by Lifetree - Album Brand New Day

F
Tempatku berharap
Gm
Tempatku berseru 
Bb                     C
Tempatku berserah
         F          C
Hanya Kau Yesus

F
Dalam kesesakkan
Gm
Kau b'ri kelegaan
Bb                      C
Kau b'ri penghiburan
               F        C
Dan kekuatan

Reff:
               F                      C
Kaulah Tuhan tempatku berseru
                 Dm
Tempatku berserah
                 C
Kaulah harapan
              Bb                           Am
Kaulah Bapa yang paling mengerti
                      Gm
S'gala yang terjadi 
                    C                F
Takkan melebihi kekuatanku

Friday, April 09, 2010

Tiada yang mustahil

Lirik lagu dan Chord lagu Tiada yang Mustahil by Lifetree - Album Brand New Day


    G          D  

Sukacitaku kekuatanku
      Em      D         C
Saatku menyembahMu
       G              D
Pengharapanku penolongku
         Em      D     C
Hanyalah Kau Bapaku
        Am        Bm     C           D
Ku rindu kuasaMu nyata di hidupku


Reff:
G                                 C
Tiada yang mustahil bagiMu
Am               G               D      C   D
Tiada yang sukar di hadapanMu Yesus
G                                       C
Tiada yang tak mungkin bagiMu
Am                       D         G
S'bab itu ku percaya padaMu

Tips sebagai Pemimpin Pujian

Berikut adalah tips-tips sebagai pemimpin pujian yang saya dapatkan dari http://gema.sabda.org/tips_sebagai_pemimpin_pujian

  1. Sebagai Pemimpin Pujian kita harus “bersih” dengan tugas kita sebagai Pemimpin Pujian. Tujuannya: Membawa jemaat ke dalam hadirat Tuhan dan agar mereka bisa berdiam dan merasakan hadirat Tuhan, mempersiapkan jemaat untuk ditaburi dengan firman Tuhan, menciptakan atmosfir surgawi.
  2. Dalam mempersiapkan lagu pilihan tema untuk setiap minggunya, misalnya tema untuk minggu ini adalah perayaan pujian, jadi lagu-lagunya menjurus tentang perayaan, atau mungkin temanya adalah intimasi. Agar memiliki tema dalam suatu kebaktian, kita harus peka terhadap pimpinan Tuhan dan juga berkomunikasi dengan pemimpin/pendeta kita.  
  3. Praktis dan berikan yang terbaik buat Tuhan. Bangun talentamu!
  4. Jangan memaksakan jemaat, pimpinlah dengan iman dalam naungan Roh Kudus. Tahu bagaimana harus berkomunikasi dengan jemaat, pemusik, singers, contohnya: kontak mata, bangun hubungan antara kita dengan team, tanda-tanda lewat tangan.
  5. Jadilah dirimu sendiri karena kita mempunyai panggilan dan keunikan masing-masing. Jangan mencoba untuk menjadi orang lain. Kita harus menjadi kokoh dan tahu bahwa Tuhan memanggil kita untuk melakukan apa yang Ia inginkan. Kita mempunyai peranan penting. Jadi bekerjalah dari dalam karena apa yang ada di dalammu itulah yang akan mengatur apa yang akan kau lakukan.
  6. Berkomunikasilah dengan pendeta. Kadangkala ada waktu-waktu tertentu dimana pemimpin pujian dan pendetanya harus duduk dan merencanakan untuk perkembangan dan rencana untuk Team Pujian dan Penyembahan dan dibawah kontrol (visi) pendeta. Milikilah hubungan yang kuat dengan gembala dan bekerjalah dengannya dan bergerak bersama dengan visi gembala. Ibr 13:17, bekerja di bawah otoritas gembala, dan melayani dalam visi di rumah Tuhan. Mempunyai komitmen dengan gembala demi kesuksesan di dalam segala hal. Setan suka sekali mencoba untuk menghancurkan hubungan antara WL (Worship Leader) dan pendeta supaya gereja itu tidak bisa berkembang, sebelumnya kita harus memecahkan tembok itu dan bersama dengan pastor kita maju (1 Pet. 4:10). Kita berlari arena yang sama, kita harus lari bersama. Mazmur 81;15. penundukan diri datang dari hati kita.
  7. Setialah kepada team, tingkatkan komitmen di dalam team. Bangun hubungan yang baik dan kesatuan di dalam satu team.
  8. Disiplinlah, contohnya: tepat waktu, kehadiran….
  9. Rendahkanlah dirimu, jangan pernah mempunyai tujuan untuk mencari promosi, tetapi sebagai WL, kita harus belajar untuk meletakkan diri kita di balik salib-Nya sehingga hanya Dia yang dimuliakan. Tudung pelayan adalah kunci keberhasilan sukses kita. Di manapun letak posisi kita, apapun yang kita lakukan kita harus memiliki sikap seorang hamba yang tujuannya hanyalah untuk menyenangkan Tuannya.(Filp. 2:3-11). Layani dengan iman yang penuh (Ayb. 23:11-14). Layani dengan sikap hati yang benar (I Pet 4:10-11)
  10. Bangkitlah para pemimpin baru. Jangan takut dengan pemimpin baru, kita harus menjadi orang besar yang tahu bagaimana melepaskan segala sesuatu dalam panggilan-Nya. Jangan cemburu dengan keberhasilan orang lain, melainkan kita harus merasa aman dan yakin dengan diri kita, dan senang dengan keberhasilan orang lain.
  11. Mempunyai ketrampilan untuk memimpin dan berlatih serta memberikan yang terbaik untuk Allah. Melayani dengan roh yang luar biasa (roh yang ingin memberikan yang terbaik) bukan roh yang perfeksionis (roh yang ingin membuat segala sesuatu sempurna dan segala sesuatu teratur) tetapi kita perlu mengetahui pada saat kita memberikan yang terbaik dari dalam hati kita, sehingga Tuhan akan membuatnya sempurna di mata Dia dan bukan di mata manusia.
  12. Jangan mencoba untuk menyenangkan diri sendiri karena itu kita berarti kompromi.Tetapi apapun yang kita lakukan kita harus menyenangkan Tuhan. Terkadang kita harus mengambil langkah untuk taat agar Allah mengambil alih, karena seringkali sebagai WL kita mencoba untuk menyenangkan orang-orang lain bukan menyenangkan Tuhan, karena kita takut ditolak oleh orang. Oleh sebab itu kita harus punya fokus untuk menyenangkan Tuhan dan menjadi aman dengan diri kita, sehingga kita tidak takut ditolak orang, tetapi kita bisa berdiri dan berada dalam penguasaan Allah.
  13. Untuk menjadi seorang penyembah yang benar, itu merupakan suatu proses kehidupan kita, sehingga kalau kita mau diproses Tuhan, kita tidak boleh lari karena Dia sedang membentuk kita untuk menjadi bejana-Nya yang indah. Seberapa lama sih prosesnya itu? Hidup adalah sebuah perjalanan dan demikian juga dalam penyembahan. Seberapa lama proses kita itu tergantung dengan diri kita, dan bagaimana kita meresponi proses tersebut. Apakah kita taat atau malahan kita menunda proses-Nya sehingga kita harus tahu bagaimana tinggal di dalam proses dan tinggal di dalam Allah.
  14. Intinya sebagai WL kita harus mengerjakan 4”S” dalam pelayanan, yaitu Skill /trampil (kemampuan secara tehnik, memahami dasar pengetahuan tentang musik.), Maz. 33:3. Sensitivity/kepekaan terhadap Roh Kudus, terhadap orang lain, dan terhadap arus pimpinan Tuhan (Gal 5:16). Submission/kepatuhan, coba lagi dan coba lagi, karena ini adalah bagian terpenting sbg WL. Kita harus tahu bagaimana tunduk kepada otoritas di atas kita. Tunduk kepada Tuhan dan otoritas di atas kita. Sanctification/Kekudusan, adalah proses dijadikan murni (menjadi seorang pribadi yang utuh), sedang dipisahkan (Rom. 5, Filp. 1:6, I Tes. 5:23, Ef. 1:4, Kol. 1:10,23)
  15. Jadilah nyata! Jangan memakai topeng! Sebagai penyembah-penyembah yang benar, kita harus menghidupi kehidupan dan karakter Kristus, jangan hanya bisa menyembah di atas panggung tetapi berbeda dengan kehidupan di bawah, sehingga kita menjadi orang munafik. Karena itu, marilah berada dalam suatu hidup yang nyata!!